Wijen
biasanya dijumpai dengan mudah pada kue onde-onde,juga sering ditaburkan di
atas makanan dan sayuran, kali ini anda bisa menjumpai Wijen yang istimewa di
Kota Malang. Yang dimaksud disini adalah Depot Wijen yang berlokasi di
Jl Trunojoyo No 81. Depot yang berdekatan dengan Stasiun Kota Baru
ini memang tidak terlalu besar dengan kapasitas hingga 30 orang namun rapi dan
bersih, berdiri sejak 3 tahun yg lalu dengan menu andalan Sop buntut
dan Sop Iga yang pastinya berbeda dari tempat lain, dengan bumbu yang
khas dan cara penyajian yang berbeda serta sayurnya yang lebih banyak dari sop
buntut dan iga lainnya. Rata - rata pengunjung depot yang buka Pk. 07.00 - Pk.
16.00 WIB ini adalah pelajar, maupun orang-orang yang bertujuan ke stasiun. Selain
Sop Buntut dan Iga, menu yang disediakan
antara lain Soto, Pangsit Mie,Cwi Mie, Mie Ayam, ,Nasi Bali Telur, Bakso,
Siomay. Minuman yang disediakan di tempat ini juga beraneka macam mulai dari Teh,
Jeruk, Kopi, Jahe, Es Nata de Coco,Es Soda Gembira,Es Leci,Capucino.Harga
yang ditawarkan untuk makanan mulai dari Rp.
3.000,00 –Rp 15.000,00 dan untuk minuman Rp 1.500- Rp 6000,00. Melayani
pemesanan untuk berbagai acara anda bisa menghubungi ke nomor 081233767619
(khusus untuk pemesanan min 30 kotak, free ongkir).
Final Result :
Recomended
Follow My Twitter:
@TaseemAkbar
Sumber & Photo by : Tim
Sapa Resto MAS FM
0 Comments:
Posting Komentar